RANCANGAN SISTEM INFORMASI LOGISTIK KEBENCANAAN

Studi Kasus: Badan Penanggulangan Bencana Daerah Jawa Barat

Authors

  • Alfaidzah Ummal Politeknik Pos Indonesia
  • Djaka Dito Wicaksana Politeknik Pos Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.46880/jmika.Vol4No1.pp37-42

Keywords:

Rancangan, Aplikasi, Logistik, BPMN, UML

Abstract

Badan Penanggulangan Bencana Daerah sebagai instansi yang bergerak terhadap penanggulangan bencana alam memiliki departemen yang mengoordinir bantuan logistik para korban bencana alam yaitu Bagian Logistik Kebencanaan yang bertanggung jawab terhadap semua bantuan logistik baik yang ada di gudang maupun yang akan disalurkan kepada korban bencana. Dalam penelitian ini pengamatan proses bisnis dilakukan di Badan Penanggulangan Bencana Daerah Jawa barat mengalami bisnis proses mulai dari pendataan kebutuhan bantuan logistik, koordinir bantuan logistik yang ada di gudang, pendistribusian bantuan logistik sampai ke posko bencana sampai pada tahapan pelaporan. Pada saat melakukan pendataan kebutuhan, pencatatan barang bantuan logistik yang ada digudang dan pelaporan dari pihak instansi masih menggunakan sistem lembar kerja yang memungkinkan terjadi nya kesalahan dalam proses transaksi. Serta sistem pendistribusian bantuan logistik ke posko bencana yang masih kurang efisien karna kurangnya analisis terhadap tingkat kebutuhan para korban bencana. Berdasarkan kebutuhan ini, diperlukan desain aplikasi Sistem Informasi Logistik Kebencanaan di Badan Penanggulangan Bencana Daerah Jawa Barat yang memiliki kemampuan fungsional untuk mengelola data kebutuhan bantuan logistik, mengelola bantuan logistik yang ada di gudang, serta memudahkan dalam analisis pendistribusian bantuan logistik. Dalam tahapan analisis pemodelan menggunakan Business Process Modeling Notation (BPMN), sedangkan tahapan perancangan menggunakan Unified Modeling Language (UML). Desain aplikasi ini akan menjadi pedoman dalam mengimplementasikan perangkat lunak pada penelitian selanjutnya.

Published

2020-04-30

Issue

Section

METHOMIKA: Jurnal Manajemen Informatika & Komputersisasi Akuntansi