ANALISA KONTRAK KERJA KARYAWAN PADA PERUSAHAAN RITAIL MODERN MENGGUNAKAN METODE SMART

Authors

  • Ommi Alfina Universitas Potensi Utama
  • M. Safii AMIK Tunas Bangsa

DOI:

https://doi.org/10.46880/jmika.Vol3No1.pp72-77

Keywords:

Ritail, Kontrak Kerja, Karyawan, Multi Kriteria, SMART

Abstract

Perusahaan ritail modern saat ini tengah merambah di masyarakat yang memfasilitasi masyarakat umum untuk bertransaksi dengan mudah dan cepat. Dalam kegiatannya perusahaan ritail tersebut mempekerjakan karyawan dengan status kontrak. Hal ini dilakukan karena tingginya kegiatan mutasi agar karyawan dapat melatih karyawan-karyawan baru pada cabang yang baru. Pada proses pengikatan kontrak ada beberapa kriteria yang harus dipertimbangkan agar tidak terjadi pengunduran diri dari karyawan tersebut. Kriteria yang dipertimbangkan tersebut antara lain masa kerja, prestasi kerja, tanggung jawab, usia dan kesehatan. Permasalahan dalam penentuan perpanjangan kontrak kerja ini adalah belum adanya alat bantu sistem pendukung keputusan yang dapat mengkonversi kriteria tersebut menjadi satu keterhubungan sehingga hal-hal yang tidak diinginkan seperti pengunduran diri mungkin terjadi. Solusinya adalah dengan memanfaatkan metode SMART dengan pemecahan masalah multikriteria sebagai alat bantu dalam pengambilan keputusan.Simple Multi Attribute Rating Technique (SMART) merupakan metode yang mampu menyelesaikan masalah dengan multikriteria. Dengan pemanfaatan metode ini diharapkan dapat memberikan solusi dan rekomendasi yang tepat bagi karyawan yang akan diperpanjang kontraknya sehingga hasilnya dapat diterima oleh manajemen secara objektif. Dengan adanya model sistem pendukung keputusan ini diharapkan karyawan dapat mempersiapkan dirinya agar masuk kedalam kriteria yang diinginkan perusahaan.

Published

2019-04-30

Issue

Section

METHOMIKA: Jurnal Manajemen Informatika & Komputersisasi Akuntansi