Perancangan Sistem Pemesanan Pada Toko Sablon Medan Berbasis Web Dengan Menerapkan CRM (Customer Relationship Management)

Penulis

  • Andre Fabio Sembiring Universitas Methodist Indonesia
  • Indra Kelana Jaya Universitas Methodist Indonesia
  • Arina Prima Silalahi Universitas Methodist Indonesia
  • Yolanda Rumapea Universitas Methodist Indonesia
  • Doli Hasibuan Universitas Methodist Indonesia

Kata Kunci:

Customer Relationship Management, Collaborative CRM, SMS gateway, Sistem

Abstrak

Perkembangan teknologi informasi yang paling penting adalah dibutuhkannya alat pengolah data untuk menghasilkan informasi yang dibutuhkan. Teknologi informasi saat ini menjadi bagian yang tidak terpisahkan dan terintegrasi dengan tujuan penjualan dan pemasaran. Bagaimana teknologi informasi diaplikasikan dalam suatu penjualan dan pemasaran akan membantu CV Bintang Fajar atau yang di kenal Sablon medan yang beralamat di Jl.Jamin Ginting no 247 memasarkan produk untuk mencapai target penjualan untuk mencapai target. Dengan adanya kecangihan teknologi informasi dan telekomunikasi seperti halnya jaringan internet, merupakan salah satu teknologi yang mendukung dalam operasional sebuah toko sablon untuk memberikan pelayanan secara maksimal dengan menerapkan konsep Customer Relationship Management (CRM) dan SMS gateway pada CV bintang fajar yang di implementasikan dalam sistem menggunakan media website. Diperlukan kecepatan dan kepastian informasi ketika berbagi informasi kualitas produk yang di miliki pihak toko. Maka dengan merancang suatu sistem pemesanan sablon berdasarkan pada masalah pemesanan dan masalah pemasaran, maka penelitian ini dimaksud untuk membuat perancangan aplikasi pemesanan sablon berbasis website yang memberikan kemudahan pada pelanggan untuk melakukan pesanan sablon dalam jumlah satuan dan borongan dalam sistem ini juga dilengkapi juga laporan keuangan, pemberitahuan model baru, jadwal pembuatan dan daftar informasi lengkap tentang toko sablon medan

Unduhan

Diterbitkan

2021-04-30

Terbitan

Bagian

##section.default.title##