Sistem Pelayanan Terpadu Pengolahan Sampah Pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Deli Serdang Dengan Konsep CRM Berbasis Android

Penulis

  • Antonius Pangaribuan Universitas Methodist Indonesia
  • Indra M Sarkis Simamora Universitas Methodist Indonesia
  • Margaretha Yohana Universitas Methodist Indonesia
  • Indra Kelana Jaya Universitas Methodist Indonesia
  • Humuntal Rumapea Universitas Methodist Indonesia

Kata Kunci:

Customer Relationship Management, Dinas Lingkungan Hidup, Pengolahan Sampah, Sistem Pelayanan Terpadu, Android

Abstrak

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Deli Serdang merupakan lembaga yang bertanggung jawab atas kelestarian terhadap lingkungan hidup, Termasuk juga dalam hal pengelolaan sampah. Sistem pengolahan sampah yang berjalan pada DLH Deli Serdang masih belum efektif, yaitu sering terjadi keterlambatan dalam pengangkutan sampah pada suatu bak sampah serta sistem monitoring pada bak sampah masih dilakukan secara terjadwal mengingat banyak bak sampah yang di tempatkan pada lokasi tertentu pada setiap desa serta volume sampah yang tidak menentu karena kegiatan masyarakat dalam pembuangan sampah yang rutin. Jika sampah tersebut tidak ditangani secara cepat sampah tersebut akan membusuk sehingga mengakibatkan pencemaran udara. Berdasarkan hal tersebut maka perlu dibangun Sistem Pelayanan Terpadu Pengolahan Sampah Pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Deli Serdang Dengan Konsep CRM Berbasis Android. Sistem ini diharapkan dapat membantu pihak DLH agar penanganan sampah dapat lebih efektif. Dalam hal ini Petugas Kebersihan hanya tinggal memantau pengaduan dari perangkat desa sehingga sampah dapat segera ditangani. Sistem yang akan dibangun ini berbasis android serta konsep yang digunakan adalah Konsep CRM (Customer Relationship Management).

Unduhan

Diterbitkan

2021-04-30

Terbitan

Bagian

##section.default.title##