PENGARUH BIAYA PRODUKSI, BIAYA KUALITAS DAN BIAYA PROMOSI TERHADAP LABA BERSIH PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013–2015

Authors

  • Felicia Felicia STIE Mikroskil
  • Robinhot Gultom Universitas Methodist Indonesia

Keywords:

Biaya Produksi, Biaya Kualitas, Biaya Promosi, Laba Bersih

Abstract

Penelitian ini meneliti tentang faktor-faktor yang mempengaruhi laba bersih. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh biaya produksi, biaya kualitas dan biaya promosi terhadap laba bersih baik secara simultan maupun parsial pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Total populasi adalah 148 perusahaan dan sampel yang diperoleh sebanyak 51 perusahaan. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan biaya produksi, biaya kualitas dan biaya promosi berpengaruh signifikan terhadap laba bersih. Secara parsial biaya produksi berpengaruh signifikan positif terhadap laba bersih dan biaya kualitas juga berpengaruh signifikan positif terhadap laba bersih. Demikian juga dengan biaya promosi berpengaruh signifikan positif terhadap laba bersih. Nilai koefisien determinasi (R2) yang diperoleh sebesar 78,2%.

Published

2018-03-01

Issue

Section

Jurnal Ilmu Manajemen METHONOMIX