PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DAN TAX AVOIDANCE TERHADAP MANAJEMEN LABA PADA PERUSAHAAN ANEKA INDUSTRI YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2017-2019
DOI:
https://doi.org/10.46880/jsika.Vol4No2.pp129-139Keywords:
Corporate Social Responsibility, Tax Avoidance, Manajemen LabaAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Corporate Social Responsibility dan Tax Avoidance terhadap Manajemen Laba pada Perusahaan Aneka Industri yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2019. Populasi adalah seluruh laporan keuangan dan laporan tahunan Perusahaan Aneka Industri yang terdaftar di BEI periode 2017-2019 sebanyak 51 perusahaan. Penentuan sampel dalam penelitian ini dengan memperhatikan laporan keuangan dan tahunan yang melakukan kegiatan corporate social responsibility yaitu sampel sebanyak 24 perusahaan dengan data sebanyak 72 laporan keuangan dan laporan tahunan.
Hasil menunjukkan bahwa corporate social responsibility dan tax avoidance secara simultan berpengaruh signifikan terhadap manajemen laba, dan secara parsial berpengaruh terhadap manajemen laba. Hasil dari pengujian hipotesis menunjukkan bahwa corporate social responsibility berpengaruh negatif dan signifikan terhadap manajemen laba dan tax avoidance berpengaruh negatif dan signifikan terhadap manajemen laba. Determinasi nilai R-square yang diperoleh secara praktis dapat dikatakan bahwa kontribusi corporate social responsibility dan tax avoidance terhadap manajemen laba adalah 54,3%, sisanya 46,7% dipengaruhi oleh faktor lain.